Monday, November 26, 2012

Dolar AS melemah, investor lebih berminat ke saham


Financeroll – Dolar AS melemah atas mata uang besar lainnya di perdagangan hari Jumat (23/11) setelah banyak investor yang lebih menyukai asset yang lebih beresiko seperti saham sehingga mengurangi daya tarik Dolar AS sebagai safe haven. Indek Dolar AS menurun 0.9% berakhir di angka 80.190.
Secara umum, dalam lima hari perdagangan terjadi kenaikan saham dan ini membuat Dolar AS melemah, disisi lain lingkungan investasi terkini nampak lebih berani dengan resiko. Euro membaik, bahkan terbaik diantara mata uang lainnya saat ini.
Dolar AS yang selama ini memegang posisi sebaga pengaman investasi, bertendensi menurun dengan harapan investor lebih optimis dengan kondisi yang  beresiko ini. Bursa Eropa bahkan mencetak kenaikan dan menjadikan minggu ini sebagai minggu dengan kinerja terbaik hampir setahun ini dan bursa AS sendiri juga menguat meski jam perdagangan hari ini lebih pendek.
Pada perdagangan EUR/USD naik sebesar 0.9% ke $1.2983, atas sentiment data ekonomi Jerman yang menyaaka indek bisnis mengalami kenaikan ke angka 101.4 di bulan November pada angka 100 di bulan Oktober.
Perusahaan-perusahaan menyatakan kepuasaannya dengan situasi bisnis saat ini. Mereka tidak terallu pesimis dengan masa depan perkembangangan bisnis. Perekonomian Jerman dianggap masih kuat untuk mengatasi krisis Euro kini.
Pada perdagangan GBP/USD naik 0.6% ke $1.6040, sementara USD/JPY naik 0.1% ke 82.35 yen. (HQEEM)

No comments:

Post a Comment